Koji Seto, atau yang lebih dikenal sebagai pemeran Wataru Kurenai di serial Kamen Rider Kiva yang ditayangkan pada tahun 2008. Ia berasal dari Kama, Fukuoka, Jepang dengan tanggal lahirnya 18 Mei 1988 dan ia merupakan penyanyi dari serial Kamen Rider Kiva. Seto muncul dengan peran terakhirnya di serial Kamen Rider W & Decade: Movie War pada tahun 2010. Dia juga seorang vokalis utama dari band rock TETRA-FANG yang dimana ia membawakan beberapa lagu sisipan untuk pertunjukannya.
Ia berada dibawah naungan agensi Watanabe Entertainment hingga saat ini. Ia bercita-cita menjadi dokter hewan saat masih kecil dan berubah ingin menjadi seorang aktor setelah ia selesai dari bangku SMP. Orang Tua Seto juga menyetujui keinginannya dan mendaftarkannya ke sekolah akting. Setelah satu tahun menjalani pelatihan, ia terpilih sebagai Makoto Kanno dalam serial TV Rocket Boys di tahun 2005.
Tahun 2008, ia mendapatkan peran utamanya sebagai Wataru Kurenai dan menjadi Kamen Rider Kiva. Setelah syuting Kiva selesai, Seto kembali mendapatkan peran utama dalam serial TV yang berjudul Koizora. Karya tersebut menjadikan Koji Seto mendapatkan penghargaa Elan d’Or dengan kategori Best Newcomer of the Year tahun 2009. Awal tahun 2010, ia memerankan Shunta Matsumoto, seorang mahasiswa kedokteran muda dalam serial drama Gift.
DAFTAR SERIAL FILM DAN DRAMA KOJI SETO
Beberapa serial film dan drama yang pernah dibintangi oleh Koji Seto:
- Kamen Rider Kiva (Wataru Kurenai)
- Koizora (Hiroki Sakurai)
- Atashinchi no Danshi (Satoru Ohkura)
- Otomen (Yamato Ariake)
- Tumbling (Yuta Takenaka)
- Kurumi no Heya (Kentaro Mitamura)
- Teen Court (Saburo Takada)
- Lost Days (Yuta Shino)
- Bakumutsu Gurume Bushimeshi! (Banshiro Sakai)
- Runway Beat (Mizorogi)
- My Hawaiian Discovery (Tsutomu Kamada)
- Gassoh (Yoshimori Masanosuke)
- Love Nonetheless (Koji Tada)
Setelah syuting Kamen Rider Kiva selesai, Seto kembali memulai syutingnya di film Ju-On – Black Girl pada tahun 2009. Ia juga kembali memerankan Wataru Kurenai di serial Kamen Rider Decade dan Decade: Last Story sebagai bintang tamu. Ia juga terlibat untuk membintangi Satoru Okura dalam drama serial TV Atashinchi no Danshi.
Di 2024 ini, Seto mengambil tantangan baru untuk mengisi suara di serial film anime yang berjudul Maboroshi. Ia juga telah menikah bersama artis Mizuki Yamamoto pada tanggal 7 Agustus 2020 dan diumumkan melalui akun sosial media miliknya.
BACA JUGA: Bellingham Memiliki Peluang Besar Mendapatkan Ballon d’Or 2024